Roidah Azizah, XD MAT Ma'ahid 008/2009
Saudaraku, kita hidup di dunia tidak sendirian, banyak orang-orang di sekitar kita. Alangkah indahnya hidup ini ketika kita bisa menghiasnya dengan itsar, karena mendahulukan kepentingan saudara kita daripada kepentingan kita merupakan salah satu kunci kebahagiaan. Itsar memang susah dilakukan, apalagi dibiasakan. Tapi ‘Don’t worry’ ada Allah swt, Pemberi solusi semua masalah dalam kehidupan. Seperti janji-Nya dalam QS At Taubah 40. لا تحزن إن الله معنا, so… terhadap apa lagi kita merasa takut, jika telah mengetahui bahwa Allah bersama kita, أبدا.......
Kita bisa berdoa kepada Allah, agar kita dimudahkan dalam urusan kebaikan, termasuk itsar. But, kita juga harus mengiringinya dengan usaha, untuk itu semangat juang and motivasi kudu ada pada diri kita, sehingga dengan optimis level tinggi kita melangkah dengan بسم الله الرحمن الرحيم … seperti kata JV: “Kulangkahkan kakiku dengan bismillah, yakinlah hari ini begitu indah, kulakukan apa yang baik kudapat, oh semuanya sangat indah”.
Yang pertama….. kita kudu bisa mencintai saudara kita, inget ka nada sebuah hadits yang menyatakan bahwa:
لا يؤمن أحدكم حتى يحب لأخيه ما يحب لنفسه -رواه البخاري ومسلم
“Seorang diantara kalian tidak (dikatakan sempurna) beriman sehingga dia mencintai saudaranya sebagaimana ia mencintai dirinya sendiri”(HR Bukhari dan muslim)
Nah untuk itu kita kudu bisa mencintai saudara kita, OK!
Yang kedua…… kita coba sedikit demi sedikit, step by step untuk itsar, mulai dari hal-hal yang kecil, and don’t forget, kita kudu jaga hati kitaagar tetap ikhlas niat just for menggapai ridho Allah.
Satu prinsip yang kudu kita pegang;
“ LAKUKAN APA YANG BISA KITA LAKUKAN SEKARANG DENGAN MAKSIMAL”
Seperti itsar, selagi kita bisa mencoba dan melakukannya, why not?
Wahai Saudaraku, mari kita coba untuk menghiasi hidup kita dengan indahnya itsar, dengan harumnya Itsar dan dengan kemuliaan itsar, sehingga kelak tidak ada tangisan di alam kubur karena kita telah menghiasi hidup kita dengan kebaikan-kebaikan, salah satunya itsar. And Jangan lupakan nikmat kesempatan dan nikmat kesehatan yang masih Allah berikan kepada kita, cozz.. kita tidak tau kapan Allah mengutus malaikat Izrail untuk mencabut nyawa kita.
Ada 1 permata indah yang dapat mengingatkan kita akan kematian,
“ IF, KITA MENINGGAL BESOK, APA YANG KITA BAWA UNTUK MENGHADAP ALLAH?
APAKAH KITA TERMASUK ORANG YANG MERUGI ? YANG MENYESAL DAN MENANGIS DI KUBUR ?
So, Itsar merupakan salah satu jalan agar hidup kita bermanfaat. Sehingga kelak kita tidak termasuk orang-orang yang merugi, Amiiin….
“Udah dulu, udah dulu, udah dulu.. kami pamit dulu… (by JV)
Untuk Saudaraku dimanapun mereka berada, semoga bermanfaat dan berguna untuk kebahagiaan dan keselamatan kita di dunia maupun di akhirat.
الحمد لله رب العالمين
0 komentar:
Posting Komentar